Wednesday, December 17, 2014

BRIGPOL ASARYA RAHAKBAUW DIKEROYOK, DEN C BRIMOB POLDA PAPUA LAKUKAN PENYISIRAN

Sorong, Wiyai News – Pasca pengeroyokan terhadap salah satu anggota Polres Sorong Kota, Brigpol Asarya Rahakbauw pada Rabu (17/12/14) dinihari sekitar pukul 02.00 WIT di Jalan Jenderal Ahmad Yani, tepatnya di depan Kompleks Sorpus, Kota Sorong, Satuan Brimob Detasemen C dan anggota Polres Sorong Kota melakukan penyisiran dan penangkapan para pelaku pengeroyokan terhadap Brigadir Polisi AR.


Penyisiran itu dipimpin langsung Wakapolres Sorong Kota, Kompol Syamsu Ridwan, S.Ik dan Komandan Detasemen C Brimob Polda Papua, Kompol. H. Madun Patty Narwawan Rabu (17/12) siang sekitar pukul 12.30 WIT.


Wakapolres Sorong Kota. Kompol, Syamsu Ridwan, S.Ik kepada sejumlah wartawan mengatakan, dari hasil penyisiran tersebut, pihaknya telah mengamankan sejumlah warga yang diduga merupakan pelaku pengeroyokan anak buahnya itu.


“Kita telah menahan beberapa orang dan saat ini masih dalam penyelidikan, apakah mereka termasuk pelaku atau bukan,” katanya.


Polisi menggrebek rumah salah satu tersangka

Polisi menggrebek rumah salah satu tersangka



Lebih lanjut Ridwan menjelaskan, pemukulan itu bermula saat anggotanya mengendarai motor, kemudian menabrak seekor anjing, hingga terjatuh. Melihat kejadian itu, sejumlah warga, yang tengah dipengaruhi minuman keras, justru kembali melakukan pemukulan terhadap Brigpol Asarya.


Ridwan menambahkan, akibatnya anggota Dalmas Polres Sorong Kota itu mengalami luka dibagian pelipis sebelah kiri, hidung patah, wajah menalami bengkak, tangan kanan dan lutut bagian kiri mengalami luka lecet. Dua luka tusukan dibagian pinggung sebelah kiri dengan kedalaman dua cm. Untuk pelaku pemukulan yang telah diamankan anggota polres Sorong Kota, diantaranya NJ, IJ, SN, JK, MS, JJ, SJ.


Oleh karena itu, Wakapolres Sorong Kota menghimbau kepada masyarakat Kota Sorong, agar mau memerangi peredaran minuman keras sebab menurutnya, mengkonsumsi miras dapat mempengaruhi akal sehat manusia, yang nantinya dapat berbuat hal yang tak diinginkan.


Dari pantauan wiyainews.com, penyisiran aparat kepolisian ini dengan bersenjata lengkap serta mobil tank lapis baja, sementara sebagian pasukan masuk kedalam kompleks mencari para pelaku lainnya, mencari dari rumah ke rumah.


Tapi hanya mendapat 4 orang, terpaksa orang tua dari para pelaku lainnya diamankan polisi sebagai jaminan, supaya segera anak-anaknya diserahkan, hingga Rabu (17/12/14) sore barulah para pelaku itu diserahkan, kemudian orang tua mereka dibebaskan.(ARS/WN)






from WiyaiNews http://ift.tt/1zwcGkt

#papua #wiyainews

No comments:

Post a Comment